Cara Merawat Anis Kembang yang Benar Agar Cepat Berkicau Gacor | Anis Kembang atau yang memiliki nama latin Zoothera interpres ini adalah salah satu jeniss burung berkicau yang banyak diminati oleh para masyarakat indoneisa. Selain karena suaranya yang indah, burung ini juga memiliki ciri khas apabila bertemu dengan burung sejenis. Burung ini dinal sebagai burung yang pemalu sehingga jika dia belum bisa beradaptasi dengan lingkungan, maka akan sulit untuk melihat dia berkicau dengan lepas.
Nah untuk menangani burung yang seperti itu, disini kami memberikan beberapa tips merawat burung anis agar menjadi gacor dan tidak pemalu :
1. Jenis kelamin
jenis kelamin merupakan salah satu hal terpenting jika ingn memiliki burung anis yang gacor. Karena pada umumnya burung anis yang gacor adalah anis kembang yang berkelamin jantan. Untuk itu pastikan burung anis anda berjenis kelamin jantan. Untuk mengetahui anis kembang tersebut jantan maka anda dapat melihat beberapa ciri khusus, salah satunya ditandai dengan beberapa ciri fisik berupa mata anis kembang agak menonjol, itu tandanya burung anis kembang anda jantan dan yang paling umum adalah bulu anis yang jantan berwarna lebih tegas dan lebih lebih gelap
2. Pakan burung anis kembang
Pakan yang dierikan haruslah selalu dalam keadaan bersih, misalnya dengan megganti voer maximal selama dua hari sekali. Untuk kadar protein alangkah baiknya memilih yang berkadar 12-18%. Dan jangan lupa untukmemberikan buah-buahan seperti pisang, pepaya dan apel setiap harinya.
3. Pemberian Extra Food
Extra food atau biasa disingkat dengan EF merupakan makanan tambahan bagi burung peliharaan. Nah disini untuk anis kembang. EF selain untuk variasi dari menu makanan EF juga digunakan untuk memnuhi kebutuhan nutrisinya. Untuk EF bagi anis kembang, anda cukup memberikan jangkrik setiap hari, yaitu 2-3 dipagi hari serta sore. Sedangkan untuk pemberian ulat hongkong, cacing dan kroto diberikan dapat diberikan beberapa kali saja dalam seminggunya.
4. Kebersihan kandang
Burung anis yang gacor sudah pasti sehat, untuk itu kebersihan kandang sangat berpengaruh terhadap kegacoran anis kembang yang anda miliki.
5. Pemandian dan Penjemuran
Mandi dan berjemur merupakan suatu rutinitas yang wajib dilakukan oleh burung anis kembang disaat waktu normal. Akan tetapi sebelum burung dimandikan, terlebih dahulu burung diangink-anginkan, misalnya diteras. Sementara memandikan burung anis kembang dapat dilakukan dengan cara disemprot atau bisa juga dengan cara di keramba. Setalah itu barulah burung dijemur selama rentang waktu antara jam 8 – 10.
6. Pemasteran
Pemasteran merupkan salah satu hal yang memiliki andil penting daampengisian varasi suara burung. Karena biasanya burung yang sering di master akan memiliki suara yang lebih bervariasi daripada burung anis yang tidak pernah di master. Proses pemasteran dapat dilakukan si siang hari saat burung dikrodong dan malam hari saat masa istirahat burung.
7. Kenyamanan lingkungan
Kenyamanan lingkungan sangatlah penting untuk mengatur emosi burung. Karena burung yang selalu hidup dilingkungan yang penuh dengan ancaman, maka hal tersebut akan menghambat pertumbuhan emosi dari burung anis kembang tersebut.
Artikel terkait :
Title : Cara Merawat Anis Kembang yang Benar Agar Cepat Berkicau Gacor
Description : Cara Merawat Anis Kembang yang Benar Agar Cepat Berkicau Gacor | Anis Kembang atau yang memiliki nama latin Zoothera interpres ini adalah ...